Silaturahmi DPD P2RPTI Jawa Tengah Disambut Baik Ketum Kamar Dagang dan Industri

SEMARANG [Berlianmedia]- Silaturahmi Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Perkumpulan Pabrik Rokok dan Petani Tembakau Indonesia (P2RPTI) Jawa Tengah ke Kantor Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jawa Tengah, disambut baik oleh Ketua Umum (Ketum) dan jajaran pengurusnya.

Jajaran Pengurus DPD P2RPTI Jawa Tengah, dijamu langsung oleh Ketua Umum Kadin Jateng Periode 2022-2027 Harry Nuryanto Soediro, didampingi oleh Robert Wibowo Wakil Ketua Umum (Waketum) Bidang Perdagangan dan Reza Tarmizi Waketum Bidang Industri, di kantornya Jalan Papandayan No 7, Kota Semarang, Jum’at (10/1).

Ketua DPD P2RPTI Bambang Sunardi mengatakan, bahwa dalam silaturahmi tersebut, selain memperkenalkan jajaran Pengurus, juga untuk bersinergi dan bermitra dengan Kadin Jateng, agar kedepan bisa memberikan asas manfaat bersama, untuk kesejahteraan masyarakat tembakau.

“Sehingga pabrik-pabrik rokok yang ilegal bisa menjadi legal dan Ketum Kadin Provinsi Jateng merespon baik dan menawarkan P2RPTI untuk menjadi salah satu komponen anggotanya. Karena Kadin merupakan mitra strategisnya Pemerintah yang sudah mendapatkan APBN, jadi mungkin nantinya banyak sekali support Kadin ke organisasi Kita,” terangnya Rabu (15/1).

Bambang juga mengatakan, saat silaturahmi dengan Kadin Jateng, pihaknya menyampaikan terkait Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) yang diterima Provinsi Jawa Tengah dan pencegahan peredaran rokok ilegal, yang merugikan negara serta terkait adanya kebijakan, yang kurang menguntungkan masyarakat tembakau.

Ketua Umum Kadin Jateng Harry Nuryanto Soediro memberikan apresiasi kepada jajaran pengurus baru DPD P2RPTI Jawa Tengah, saat silaturahmi di kantornya Papandayan No 7, Kota Semarang, Jum’at (10/1). Foto : Dok Absa

“Kami berharap, pada saat dengar pendapat dengan DPRD Provinsi maupun DPR RI, Kadin dapat menyampaikan hal itu dan mengajak P2RPTI Jawa Tengah, untuk secara langsung menyampaikan hal-hal tersebut,” harapnya.

Apresiasi Pengurus Baru

Ketua Umum Kadin Jateng Harry Nuryanto Soediro memberikan apresiasi kepada jajaran pengurus baru DPD P2RPTI Jawa Tengah yang langsung gerak cepat (gercep) melakukan audiensi ke berbagai lembaga pemerintah maupun swasta, setelah vakum lama di kepengurusan sebelumnya.

“Ini memang Gercep pengurus yang baru untuk audiensi ke berbagai lembaga, salah satunya adalah Kadin. Ini Saya sambut baik, mudah-mudahan dengan jajaran Pengurus yang baru, bisa aktif memperjuangkan pelaku industri maupun petani tembakau di daerah masing-masing di Jawa Tengah,” harapnya.

Dikatakan pula, diharapkan pelaku industri maupun petani tembakau akan tetap bisa eksis, sebab merupakan industri yang memberikan kontribusi yang cukup bagus di perekonomian Jawa Tengah dan sangat vital dalam penyerapan tenaga kerja yang cukup besar.

“Jadi kami akan selalu ikut mensupport, agar pertumbuhan usaha ini bisa selalu terjaga. Kami juga akan mengawasi dan memonitor terkait peredaran rokok ilegal, agar kita bisa ikut memberantas,” ungkap Harry Nuryanto.

Untuk keanggotaan, lanjutnya, diharapkan DPD P2RPTI segera menjadi anggota Kadin, sehingga dapat selalu bersinergi untuk saling memberikan manfaatnya.

“Semua Asosiasi usaha yang ada di Jawa Tengah ini, kan memang wadahnya, bapak asuhnya ada di Kadin, jadi kami berharap P2RPTI jika belum menjadi anggota, diharap segera masuk menjadi anggota. Sehingga dalam segala kegiatan resmi, jika sudah menjadi anggota kan bisa bersinergi saling memberikan manfaat bersama,” pesannya.

Caption : Ketua Umum Kadin Jateng Harry Nuryanto Soediro memberikan apresiasi kepada jajaran pengurus baru DPD P2RPTI Jawa Tengah, saat silaturahmi di kantornya Papandayan No 7, Kota Semarang, Jum’at (10/1). Foto : Dok Absa

Mari Berbagi:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *