FKSB Gandeng RS Unimus Salurkan Bantuan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir di Genuksari

SEMARANG[Berlianmedia] — Forum Komunikasi Ormas Semarang Bersatu (FKSB) bekerja sama dengan RS Unimus Semarang kembali menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat dengan menggelar kegiatan Bakti Sosial (Baksos) bagi warga terdampak banjir. Kegiatan berlangsung di Kampung Pancasila, Jalan Karangtengah II, Genuksari, Genuk, Semarang, Minggu (16/11), dengan pelaksanaan yang berjalan tertib, lancar, dan disambut antusias oleh masyarakat.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Wakil Wali Kota Semarang, Ir. H. Iswar Aminuddin, M.T., yang memberikan dukungan penuh terhadap aksi kemanusiaan yang digagas FKSB. Hadir pula Achmad Robani Albar, SH., MH., Pembina Kampung Pancasila, serta Ketua FKSB, Dr. H. AM. Jumai, SE., MM., bersama jajaran pengurus FKSB yang mendampingi jalannya acara secara langsung.

Rangkaian kegiatan diawali dengan pemeriksaan kesehatan gratis oleh tenaga medis profesional dari RS Unimus (Universitas Muhammadiyah Semarang). Layanan tersebut meliputi pengecekan tekanan darah, konsultasi keluhan kesehatan umum, dan pemeriksaan medis ringan yang sangat dibutuhkan warga pascabanjir.

Kontribusi RS Unimus mendapat apresiasi luas dari masyarakat karena membantu meningkatkan kewaspadaan kesehatan di tengah kondisi lingkungan yang masih memerlukan perhatian ekstra.

Usai pemeriksaan kesehatan, kegiatan dilanjutkan dengan pembagian ratusan paket sembako yang sangat membantu kebutuhan harian bagi warga terdampak banjir yang hadir di lokasi.

Warga mengaku sangat terbantu dengan bantuan tersebut, terutama dalam memenuhi kebutuhan dasar setelah banjir melanda wilayah mereka.

Salah satu warga menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kepedulian FKSB dan RS Unimus. Menurutnya, bantuan ini sangat berarti dalam meringankan beban hidup sehari-hari.

Wakil Wali Kota Semarang, Ir. H. Iswar Aminuddin, M.T., memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada FKSB yang konsisten menjalankan misi sosial bagi masyarakat. Ia menegaskan bahwa pemerintah sangat terbantu dengan hadirnya organisasi kemasyarakatan yang aktif bergerak dalam kegiatan kepedulian sosial.

“Kolaborasi seperti ini sangat penting dalam mempercepat pemulihan masyarakat terdampak bencana,” ujarnya.

Sementara itu Pembina Kampung Pancasila, Achmad Robani Albar, SH., MH., turut menilai kegiatan ini sebagai wujud nyata penerapan nilai-nilai Pancasila, terutama semangat gotong royong dan kepedulian terhadap sesama.

Ia memberikan penghargaan atas kekompakan pengurus FKSB yang dinilai konsisten bergerak dalam kegiatan kemanusiaan di Kota Semarang.

Pada kesempatan sama Ketua FKSB, Dr. H. AM. Jumai, SE., MM., mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat, termasuk RS Unimus, relawan, tokoh masyarakat, dan warga Genuksari.

Ia menegaskan komitmen FKSB untuk terus aktif menebar manfaat melalui berbagai program sosial, edukasi masyarakat, dan kegiatan kemanusiaan lainnya.

“FKSB akan terus menguatkan solidaritas dan menghadirkan harapan untuk sesama. Kami bersyukur kegiatan ini dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi masyarakat,” ujar Jumai.

Mari Berbagi:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *